Meurah Dua – Sekolah Tinggi Ilmu Syariah Ummul Ayman (STIS-UA) terus menunjukan perkembangan yang signifikan dalam pelaksanaan sistem belajar-mengajarnya. Sebagai perguruan tinggi dengan Prodi HES berstatus ‘Baik’ dan Prodi HKI berstatus ‘B’, STIS-UA terus menyempurnakan struktur kurikulum pembelajaran khususnya Rencana Pembelajaran Semester (RPS).
Senin (22/08), STIS-UA menggelar Workshop terkait Penyusunan Rencana Pembelajaran Semester (RPS) sekaligus Sosialisasi Standar Mutu Pendidikan di aula STIS, Komplek Dayah Mahasiswa Ummul Ayman III dengan menghadirkan narasumber Dr. Tgk. H. Muhammad Zukhdi, Lc., MA (Ketua STIS-UA), Dr (cand) Tgk. Januddin, MA (Wakil Ketua I), Dr (cand) Syeh Khaliluddin, MA (Wakil Ketua III) dan Dr (cand) Tgk Deni Mulyadi, MA (Ketua UP3M).
Dr (cand) Tgk Deni Mulyadi, MA selaku Ketua UP3M dalam sambutanya sekaligus memandu jalannya kegiatan menyampaikan bahwa Workshop RPS ini merupakan salah satu bentuk real dari penjaminan mutu kampus. Kandidat Doktoral UIN Ar Raniry ini juga mensosialisasikan standar mutu yang berlaku di STIS-UA. Baik dari segi mutu kampus, mutu kurikulum, mutu mahasiswa, mutu dosen hingga mutu sarana dan pra sarana.
Sementara Syeh Khaliluddin, MA memaparkan urgennya RPS dimaksud dalam proses belajar-mengajar. Tentu hal itu berupaya agar setiap dosen menguasai semua bahan ajar. Selain itu, dengan adanya RPS ini juga sebagai bentuk stimulus bagi mahasiswa agar lebih terarah dalam belajar.
“Merujuk ke kitab-kitab klasik para ulama, mereka juga menyusun RPS sebelum menulis kitab. Bahkan, penyusunan Al Quran juga tersirat adanya RPS di sana yang kita dengar dengan istilah Tartib suar,” ujar Syeh.
Syeh juga menyarankan agar setiap dosen harus bisa membuka peluang kepada mahasiswa untuk mengembangkan kemampuannya serta mengaktualisasikan dirinya. Mahasiswa harus difasilitasi agar bisa menghasilkan suatu capaian prestasi yang lebih unggul, Sebagai tenaga pendidik, dosen juga harus selalu melakukan rekonstruksi pembelajaran, salah satunya adalah perhatian khusus kepada RPS dimaksud.
Sementara Dr (cand) Tgk. Januddin, MA selaku Wakil Ketua I sangat mengapresiasi terselenggaranya workshop ini. Urgennya RPS dan standar mutu tentu akan sangat berpengaruh kepada kemajuan kampus. Setiap dosen juga diminta selalu memberikan perhatian khusus kepada dua hal ini sebagai langkah menuju STIS yang semakin gemilang.
Serangkaian acara ini turut dihadiri oleh dosen-dosen, calon dosen, tenaga pendidik serta seluruh civitas STIS-UA. [MAA]
#stis_ua #ummul_ayman #pidie_jaya